Friday, February 19, 2016

Selamat Berjuang Rio Haryanto

                                              

Sejarah baru Indonesia di bidang balap tertoreh pada kemarin sore, 18 Februari 2016.  Pembalap muda Indonesia, Rio Haryanto, berhasil menduduki salah satu kursi peserta balap yang akan berlaga di F1 tahun 2016 musim ini. Hal ini cukup melegakan kita sebagai warga negara Indonesia, mengingat beberapa waktu sebelumnya terjadi tarik ulur berita mengenai bisa tidaknya Rio Haryanto tampil di salah satu ajang balap paling bergengsi itu. Maklum, ajang ini bukanlah sembarang balap. Sebagai ajang balap paling prestisius tentunya dana yang dibutuhkan pun tidaklah sedikit. Pertamina sebagai sponsor utama semenjak beberapa tahun terakhir ini, belum lah cukup untuk mendanai Rio Haryanyo agar bisa berkiprah di ajang balap F1. Usaha Rio untuk mencari sponsor pun sudah maksimal. Mulai dari bertemu gubernur DKI, Menpora, sampai bertemu dengan presiden Jokowi. Dan alhamdulillah, singkat cerita teka-teki Rio Haryanto untuk bisa tampil di F1 terjawab sudah.
Peluang untuk tampil di F1 musim ini tidak terlepas dari performa Rio di GP2 musim 2015. Bisa dibilang cukup menjanjikan, karena Rio berhasil duduk di posisi 4 klasemen akhir GP2 2015. Meskipun sebenarnya Rio bisa saja menduduki peringkat 3, seandainya race terakhir tidak dibatalkan. Saya sendiri, termasuk orang yang mengikuti sepak terjang Rio Haryanto di GP2 kemarin. Termasuk perjuangan Rio agar bisa tampil di F1 musim ini.

Rio akhirnya resmi bergabung dengan tim Manor Racing, setelah pada hari kamis, 18 Februari 2016 telah dilakukan pengumuman resmi dari tim manor yang akan mengisi sisa satu slot kursi setelah sebelumnya pembalap asal Jerman, Pascal Wehrlein, resmi bergabung lebih awal dengan Tim Manor Racing. Dengan bergabungnya Rio Haryanto, lengkap sudah formasi pembalap F1 yang akan bertanding musim ini. Semoga sukses Rio. Doa kami senantiasa menyertaimu.

Tidak ketinggalan, musim ini pun Indonesia masih punya pembalap yang akan tampil di GP2, ajang balapan setingkat di bawah F1. Dia adalah Sean Gelalel. Musim lalu, dia sempat mencicipi ajang GP2 untuk beberapa seri. karena musim lalu Sean memang  bergabung di tengah kompetisi GP2 yang sedang berlangsung untuk menggantikan pembalap yang tidak bisa tampil. Menarik untuk diikuti, bagaimana selanjutnya prestasi yang akan diraih oleh dua pembalap muda Indonesia ini. Kita doakan mereka semoga berhasil.

No comments:

Post a Comment

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
a>