Tuesday, January 31, 2017

Rihlah Ke Taman Kota Punti Kayu

Empat tahun lamanya saya tinggal di Palembang, tapi baru kali ini saya bisa maen ke Punti Kayu. Keterlaluan!!haha...
Rihlah sejenak bareng temen-temen kantor. Menikmati suasana hutan pinus di tengah kota. Sayangnya, tidak semua tempat kami susuri. Kami hanya sempet melihat-lihat di area yang namanya Replika.



Banyak kera berkeliaran, musti hati-hati!!

Friday, January 27, 2017

[Review Buku] Al-Majmu (Ustadz Adi Hidayat, Lc, M.A.)

Judul     : Al-Majmu, Bekal Nabi Bagi Para Penuntut Ilmu
Penulis : Ustadz Adi Hidayat, Lc, M.A.
Terbit    : 2016
Tebal     : 114 halaman
Penerbit: Akhyar Quantum Institut

"Ilmu itu bagaikan kijang yang lincah, 
Bila engkau tidak mengikatnya maka ia akan mudah lari"
(Pepatah)


Al-Majmu yang berarti kumpulan. Dinamakan demikian karena isinya berupa kumpulan hadits nabi dan catatan para ulama yang menyertai. Begitu yang diungkapkan sendiri oleh penulisnya, Ustadz Adi Hidayat di dalam kata pengantarnya. Sebuah karya buku, demi memenuhi hasrat penuntut ilmu. Walaupun bukunya mungil, tapi isinya padat dan sarat makna. Secara runut Ustadz Adi Hidayat menguraikan kiat-kiat menuntut ilmu sesuai dengan tuntunan Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam.

Wednesday, January 25, 2017

Memilih Guru Yang Benar


Imam an-Nawawi memberikan empat syarat yang ketat bagi guru yang tepat. Beliau menulis dalam at-Tibyan sebagai berikut: "tidaklah penuntut ilmu belajar kecuali dari seorang (guru) yang sempurna keahliannya, baik agamanya, mendalam pemahamannya, serta mulia pekertinya."  

(Dikutip dari buku Al-Majmu halaman 34, buah karya Ustadz Adi Hidayat, Lc, MA)

*sumber gambar dari sini

Thursday, January 19, 2017

Keutamaan Penghafal Al-Qur'an

Assalamu'alaikum,
Sahabat muslim...apa kabar dengan hafalan Al-Qur'an mu? Sudah hafal berapa juz, bro? 
Sebagai bahan motivasi kita untuk terus menambah hafalan Al-Qr'an nya, berikut uraian dari Ustadz Adi Hidayat, Lc, MA tentang keutamaan menghafal Al-Qur'an. Monggo disimak!!


Saturday, January 7, 2017

Barakallah...Sahabat!!!

Assalamu’alaikum...sobat semua.


Hari ini adalah hari yang spesial buat sahabat saya, Ade Nursandi. Sahabat saya yang sholeh, jago ngaji, dan seorang pemimpin sejati. Lama tak bersua, lama tak bertemu. Tahu-tahu sekarang malah begaya di pelaminan. Eaaa...

Wilujeng ya...buat pernikahannya yang sukses dilaksanakan hari ini, Sabtu, tanggal 7 Januari 2017.

Barakallahu lakuma wa barakallah alaikuma wa jama’a bainakuma fii khoiir..
Semoga Allah memberkahimu dan memberkahi atasmu serta semoga Ia menghimpun kalian berdua dalam kebaikan. Aamiin..

Ada rasa bahagia, saat foto pernikahan sahabat saya ini satu per satu bermunculan di timeline facebook. Keren!!! Akhirnya...penantian panjang sesiapa gerangan yang akan menjadi pendamping hidupnya, terjawab sudah.
Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
a>